Bagikan:

YOGYAKARTA – Banyak di antara kita yang mencari tahu cara cek FUP IndiHome. Hal ini dilakukan agar dapat memperkirakan penggunaan data internet dalam sebulan.

FUP (Fair Usage Policy) adalah kebijakan menurunkan kecepatan akses internet secara bertahap menjelang akhir periode pemakaian bulanan. Kebijakan ini biasanya diterapkan pada paket internet unlimited. Nah, IndiHome selaku penyedia layanan internet rumah, juga menerapkan kebijakan ini.

FUP diterapkan oleh IndiHome untuk memastikan bahwa semua pelanggan bisa menikmati layanan internet dengan adil dan merata.

Cara kerja FUP Indihome yakni membatasi kecepatan kuota internet yang digunakan pelanggan dalam jangka waktu tertentu. Apabila pengguna sudah mencapai atau melewati batas penggunaan wajar, maka kecepatan internet akan diturunkan.

Dengan adanya kebijakan ini, pengguna IndiHome perlu cek FUP secara rutin dan berkala agar kecepatan internet yang digunakan bisa tetap stabil.

Dikutip dari laman resmi Telkomsel, cara cek FUP Indihome dapat dilakukan melalui browser, aplikasi, hingga menghubungi call center. Berikut penjelasannya.

Cara Cek FUP IndiHome Melalui Browser

Cara cek FUP IndiHome yang pertama adalah melalui situs wes resmi yang disediakan IndiHome. Berikut tutorialnya:

  • Buka peramban atau browser di perangkat Anda, lalu akses situs https://indihome.co.id/.
  • Masuk ke akun myIndiHome Anda
  • Setelah itu, pilih menu ‘Layanan Saya’.
  • Pilih layanan IndiHome yang Anda ingin cek FUP-nya.
  • Pilih menu ‘Pemakaian’.
  • Pada bagian ‘Pemakaian Internet’, Anda bisa melihat sisa kuota dan FUP yang sudah digunakan.

Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi halaman khusus yang bisa digunakan untuk cek FUP Indihome. Adapun tutorialnya sebagai berikut:

  • Buka browser di perangkat, lalu masuk ke website Telkomsel IndiHome Prepaid dengan mengakses laman https://subsystem.IndiHome.co.id/prepaid-system/sisakuota.
  • Masukan nomor internet IndiHome Anda.
  • Masukkan captcha.
  • Klik ‘Submit’.
  • Anda akan melihat informasi sisa kuota FUP dan detail lainnya.

Cara Cek FUP IndiHome Lewat Aplikasi

Cara cek FUP Indihome juga dapat dilakukan melalui aplikasi myIndiHome. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Unduh aplikasi myIndiHome di Google Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi dan masuk ke akun myIndieHome Anda.
  • Pilih menu ‘Layanan Saya’.
  • Pilih layanan IndiHome yang Anda ingin cek FUP-nya.
  • Pilih menu ‘Pemakaian’.
  • Pada bagian ‘Pemakaian Internet’, Anda bisa melihat sisa kuota dan FUP yang sudah digunakan.

Cara Cek FUP IndiHome Melalui Call Center

Terakhir, pengguna bisa menghubungi call center untuk cek FUP IndiHome. Ikuti panduan berikut:

  • Hubungi call center IndiHome atau Telkomsel di nomor 188.
  • Ikuti instruksi yang diberikan oleh operator hingga Anda mendapatkan informasi tentang FUP IndiHome.

Demikian informasi tentang cek FUP IndiHome. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.