Bagikan:

JAKARTA - Sebagai bagian dari komitmennya di pasar otomotif nasional, VinFast mengumumkan kemitraan strategis dengan PT Oto Klix Indonesia dalam hal penyediaan bengkel demi meningkatkan layanan purna jual bagi konsumen kendaraan listrik (EV).

Dalam kerja sama tersebut, produsen otomotif dari Vietnam ini akan menggunakan 150 bengkel milik Otoklix yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna mobil VinFast di Indonesia.

CEO VinFast Asia, Pham Sanh Chau mengatakan kemitraan ini bertujuan untuk mempermudah pelanggan dalam memiliki kendaraan listrik sekaligus mendukung komitmen perusahaan dalam transisi ramah lingkungan di Indonesia.

“Kolaborasi kami dengan mitra strategis di Indonesia untuk meningkatkan jaringan layanan purna jual mencerminkan dedikasi jangka panjang kami terhadap kepuasan pelanggan serta memperkuat komitmen kami dalam mendukung transisi hijau Indonesia dengan membangun kepercayaan yang berkelanjutan dengan konsumen lokal,” kata Pham Sanh Chau dalam keterangan yang diterima, Sabtu, 12 April.

VinFast secara khusus telah menunjuk 40 bengkel layanan resmi milik Otoklix dan akan menambah 110 bengkel resmi tambahan. Fasilitas tersebut tersebar di beberapa wilayah seperti Jabodetabek, Jawa Barat, Bali, Jawa Timur, Kalimantan Barat, dan Sulawesi Selatan.

Perusahaan berencana untuk memperluasnya ke beberapa wilayah lainnya di pulau Jawa, Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, Nusa Tenggara, Maluku, hingga Papua.

Sebagai mitra layanan resmi strategis, PT Otoklix Indonesia akan mendistribusikan suku cadang dan komponen asli VinFast, memastikan para pemilik kendaraan listrik di Indonesia mendapatkan akses terhadap produk berkualitas tinggi yang sesuai dengan standar global merek ini.

Saat ini, VinFast menawarkan berbagai opsi kendaraan listrik di Indonesia mulai dari VF 3 sebagai mini-SUV, VF 5 dalam segmen entry-level, hingga VF e34.